6 Brand Sepatu Lokal Yang Bisa Jadi Pilihan Ditahun 2023

 


Brand sepatu lokal saat ini kian menyaingi brand sepatu internasional yang telah lama melintang di pasar dunia. Berkat perkembangan yang pesat serta desain dan kualitas yang kian menawan, sepatu lokal makin banyak dipercaya dan digunakan oleh banyak orang.

Nah, bagi kamu yang masih bingung brand sepatu lokal apa yang bisa jadi pilihan kamu, berikut ini telah dirangkum beberapa brand sepatu lokal asal Indonesia yang wajib kamu koleksi.

1. Ventela

Sekilas melihat sepatu Ventela, kamu pasti akan teringat dengan sepatu Compass, Converse, dan Vans. Ventela mulai dikenal sejak tahun 2017 -- didirikan oleh William Ventela, seorang pemilik pabrik sepatu vulkanisir sejak tahun 1989 di Bandung, Jawa Barat. Ventela memiliki berbagai macam model sepatu seperti hi-top sneakers, low sneakers, dan slip on. Desainnya yang timeless dan sederhana membuat sepatu Ventela cocok untuk dipakai dalam berbagai gaya. ​​Setiap sepatu Ventela menggunakan material canvas 12oz berkualitas baik, lembut, dan memiliki daya tahan yang kuat sehingga bakal awet banget nih

2. Brodo



Berawal dari sulitnya mencari sepatu ukuran 46, Yukka pemilik Brodo memutuskan untuk membuat Brodo dengan tujuan menawarkan lini produk beragam dengan kualitas tinggi. Mulai dari sepatu bergaya formal, casual, serta sneakers, dan boots. Semua sepatu buatan Brodo mengikuti tren desain sepatu terkini. 

3. Compass



Compass termasuk brand sepatu lokal yang sudah lama melintang di dunia fashion Tanah Air. Didirikan pada 1998 di Bandung, Compass membawa identitas Gazelle, hewan yang terkenal akan kelincahan dan kegesitannya. Hingga kini, Compass telah meluncurkan berbagai seri sepatu, sepeti Gazelle, Retrograde, Slip On, dan Linen.

4. Geoff Max


Berawal dari mimpi, Geoff Maxx kini sudah menjadi brand sepatu lokal uang sudah diakui para musisi. Mulai dari Bobby Kool, JRX dari SID, Seringai, Pee Wee Gaskins, RTF, Hingga Danny Worsnop dari Asking Alexandria. Semangat Geoff Maxx dalam melawan kedigdayaan brand sepatu asing menjadi filosofi atas terciptanya semua koleksi. Geoff Max berkembang sangat pesat dari awal diluncurkan hingga sekarang. Brand sepatu asal Indonesia ini sudah memiliki banyak model sepatu yang keren nan timeless. Bahkan, tak hanya merilis sepatu untuk pria, Geoff Max juga punya koleksi Geoff Kids dan Geoff Girls yang ditujukan bagi anak-anak dan wanita.

5. Johnson



Sepatu Johnson, yang kini bertransformasi menjadi Johnson Indonesia, merupakan salah satu brand alas kaki yang lahir di Bandung dan mulai diperkenalkan kepada publik pada 15 Mei 2019. Johnson Indonesia hingga saat ini tidak hanya menyediakan produk alas kaki yang bervariatif tapi sudah merambah juga ke produk apparel.

6. Aerostreet


Dengan tagline 'Lokal Tak Gentar', Aerostreet menunjukkan kiprahnya dalam dunia sneakers di Indonesia. Merek sepatu dengan yang didirikan oleh Adhitya Caesarico dan Yohan Fransiska ini memiliki misi agar Aerostreet bisa dibeli semua kalangan masyarakat sampai ke pelosok Indonesia. Terbukti, dari konsistensi mereka dari tahun 2006 dengan menjual sepatu dalam berbagai model hanya seharga Rp50.000 sampai Rp90.000 ribuan saja. Model sepatu Aerostreet juga sangat beragam. Kamu bisa menemukan model klasik hingga bernuansa streetwear.

Komentar